Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tangerang Selatan menunda kegiatan belajar mengajar menjadi hari Kamis, 12 Mei 2022 dari sebelumnya ditetapkan pada 9 Mei 2022.
Kebijakan pengunduran masa masuk sekolah bagi siswa PAUD, TK, SD dan SMP di Tangsel ini berpedoman pada hasil koordinasi Kementerian Pendidikan dan Kementerian Perhubungan RI untuk mengantisipasi kemacetan arus balik.
Penerapan kebijakan ini berlaku bagi semua unsur di satuan pendidikan, baik siswa maupun tenaga kependidikan.